DETAIL DOCUMENT
Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe time token terhadap hasil belajar IPS materi Persiapan Kemerdekaan Indonesia kelas V SD Negeri 106803 Pematang Johar Kabupaten Deli Serdang
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan
Author
Novita, Rizki Ari
Subject
371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 
Datestamp
2020-12-16 07:37:04 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk 1). Mendeskripsikan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPS Materi Persiapan Kemerdekaan Indonesia Kelas V SD Negeri 106803 Pematang Johar Kabupaten Deli Serdang; 2). Mengetahui hasil belajar siswa sebelum diterapkannya model pembelajaran kooperatif tipe Time Token pada pelajaran IPS materi Persiapan Kemerdekaan Indonesia di SD Negeri 106803 Pematang Johar Kabupaten Deli Serdang; 3). Mengetahui Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Time Token Terhadap Hasil Belajar IPS Materi Persiapan Kemerdekaan Indonesia Kelas V SD Negeri 106803 Pematang Johar Kabupaten Deli Serdang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 106803 Pematang Johar Kabupaten Deli Serdang. Sampel dalam penelitian terdiri 2 kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol berjumlah 60 siswa. Pengumpulan data ini menggunakan hasil pretest-posttest dan angket model pembelajaran. Angket digunakan untuk mengukur variabel model pembelajaran. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji wilcoxon dan uji mann whitney. Hasil perhitungan dengan SPSS versi 21 menggunakan uji Mann Whitney menunjukkan nilai Asymp.Sig. (2-tailed) 0,007 < 0,05. Dengan data yang diperoleh dapat menjawab hipotesis penelitian dimana Ha diterima dan Ho ditolak, yang membuktikan adanya pengaruh yang signifikan model pembelajaran kooperatif tipe time token terhadap hasil belajar IPS materi Persiapan Kemerdekaan Indonesia kelas V SD Negeri 106803 Pematang Johar. 
Institution Info

Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan