Institusion
Universitas Katolik Widya Karya
Author
Praseptyaningtyas, Priska Diyan
Sukartiningsih, Lis Lestari
Astuti, Galuh Budi
Subject
Pendapatan Asli Daerah
Datestamp
2021-03-04 05:52:24
Abstract :
Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh pajak hotel, pajak restoran, pajak
hiburan, dan retribusi daerah terhadap pendapatan asli daerah. Variabel dependen
dalam penelitian ini pendapatan asli daerah, sedangkan variabel independennya
pengaruh pajak hotel, pajak restoran, pajak hiburan, dan retribusi daerah. Penelitian
ini menggunakan data primer dan sekunder. Data primer yang berasal dari Laporan
Realisasi Anggaran Pendapatan Daerah Kota Malang yang diperoleh dari instansi
terkait yakni BPKAD Kota Malang dan BPPD Kota Malang. Analisis
menggunakan metode uji asumsi klasik, uji Runs, uji hipotesis dan analisis regresi
berganda.
Hasil analisis menunjukkan bahwa secara simultan pajak hotel, pajak
restoran, pajak hiburan, dan retribusi daerah berpengaruh signifikan terhadap
pendapatan asli daerah, sedangkan secara parsial, pajak hotel, pajak restoran dan
retribusi daerah tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan asli daerah,
sedangkan pajak hiburan berpengaruh signifikan. Variabel yang berpengaruh
paling dominan terhadap pendapatan asli daerah adalah pajak hiburan.