DETAIL DOCUMENT
Mobilephone dan hadirnya kedekatan dalam keluarga perkotaan: sebuah perspektif fenomenologi
Total View This Week0
Institusion
Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya
Author
Refista Tansia Armaylia Napitupulu (STUDENT ID : refistansia@gmail.com)
Nanang Krisdinanto (LECTURER ID : ..)
Anastasia Yuni Widyaningrum (LECTURER ID : ..)
Subject
Communication Science 
Datestamp
2020-01-06 06:58:19 
Abstract :
Penelitian ini membahas tentang bagaimana individu-individu dalam keluarga perkotaan memaknai penggunaan mobilephone sebagai alat komunikasi mereka di dalam rumah. Sebagaimana komunikasi face to face menjadi jarang dilakukan karena sering berkomunikasi dengan menggunakan mobilephone. Komunikasi face to face menjadi penting di dalam keluarga karena pesan yang didapatkan menjadi utuh. Penelitian ini menggunakan metode fenomenologi. Di mana peneliti membiarkan individu-individu dalam keluarga mengungkapkan pengalaman-pengalamannya secara aktif serta memaknainya. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam. Proses selama wawancara ini akan menjadi bermakna jika ditempatkan dalam konteks kehidupan keluarga, seperti di rumah. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa penggunaan mobilephone di rumah adalah sebagai bentuk cara bagi individu-individu dalam kedua keluarga mengatasi kesibukan dalam keluarga saat berada di ruangan berbeda. Sehingga dianggapnya mobilephone sebagai elemen yang mempererat hubungan keluarga. Mereka pun melihat mobilephone sebagai elemen yang melancarkan komunikasi, namun ketika menggunakannya mereka merasa ada yang hilang. Dalam melakukan penyelesaian konflik, mereka melihat mobilephone sebagai elemen yang mampu untuk menahan emosi agar tidak meningkat, namun mobilephone gagal membuat konflik mencapai pada titik penyelesaian. 
Institution Info

Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya