Institusion
Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya
Author
Diyah Ayu Sindi Pratama (STUDENT ID : diyahayusindi@gmail.com)
Angga Rahabistara Sumadji (LECTURER ID : ...)
Christina Indriasari (LECTURER ID : 0726088302)
Subject
Pharmacy
Datestamp
2022-07-25 07:51:30
Abstract :
Ceplukan (Physalis angulata L.) merupakan tanaman semak liar yang dapat tumbuh dengan sendirinya dan dipercaya memiliki khasiat sebagai obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membandingkan senyawa metabolit sekunder yang terkandung dalam daun dan buah ceplukan dengan metode skrining fitokimia. Serbuk simplisia daun dan buah ceplukan diekstraksi secara maserasi menggunakan pelarut etanol 70% dengan perbandingan (1:10 b/v) selama 3×24 jam dan dilakukan remaserasi, ekstrak cair yang diperoleh dilakukan evaporasi dan pengovenan pada suhu 50?C hingga menjadi ekstrak kental, kemudian dilakukan skrining fitokimia dengan metode uji warna menggunakan reagen kimia. Hasil dari pengujian tersebut daun ceplukan positif mengandung senyawa alkaloid, flavonoid, tanin, saponin, steroid, dan negatif terpenoid, sedangkan pada buah ceplukan positif mengandung alkaloid, flavonoid, saponin, terpenoid dan negatif mengandung tanin.