DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PENCEMARANLINGKUNGAN KELAS X SMA SWASTAPERSIAPAN AEK NABARATAHUN PEMBELAJARAN
Total View This Week9
Institusion
UNIVERSITAS LABUHAN BATU
Author
SIREGAR, LISNAWATI
Subject
QH301 Biology 
Datestamp
2020-01-20 06:30:15 
Abstract :
ABSTRAKLisnawatiSiregar. 2019. “ Hubungan Kecerdasan Emosional terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas X SMA Swasta Persiapan Aek Nabara Tahun Pembelajaran 2018/ 2019.“Skipsi. Rantauprapat: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Universitas Labuhanbatu.Kecerdasan Intelektual tinggi tidak menjamin seseorang untuk sukses dalam kehidupannya karena ketidakmampuan dalam mengelola kecerdasan emosi sehingga kemampuan tidak berjalan secara optimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan kecerdasan emosional terhadap hasil belajar siswa kelas X SMA Swasta Persiapan Aek Nabara. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan sampel penelitian 46 siswa dengan teknik total sampling. Instrumen penelitian menggunakan angket kecerdasan dan tes objektif untuk hasil belajar. Teknik analisis data dengan uji korelasi product moment pearson. Hasil penelitian menunjukkan kecerdasan emosional berdasarkan jenis kelamin perempuan sebanyak 26 siswa sebesar 56% (sedang) dan laki-laki sebanyak 20 siswa sebesar 44% (rendah) dan berdasarkan 5 aspek penelitian yaitu aspek mengenal emosi sendiri sebesar 80,9% (tinggi), mengelola emosi sebesar 74,4% (sedang), motivasi diri sendiri sebesar 38,5% (rendah), mengenal emosi orang lain sebesar 47,8% (rendah), dan membina hubungan sebesar 48,3% (rendah). Tingkat keberhasilan hasil belajar siswa dengan kriteria kurang baik sebanyak 2 siswa sebesar 4,35%, cukup baik sebanyak 19 siswa sebesar 41,3%, baik sebanyak 25 siswa sebesar 54,35 dan kriteria sangatbaik tidak ada. Nilai koefisien korelasi sig (2-tailed) 0,027 < 0,05 (α= 5%) dan nilai thitung>t tabel sebesar 0,635 dan ttabel 0,3610 dengan N= 46 yang berarti adanya hubungan positif dan signifikan antara kecerdasan emosional terhadap hasil belajar siswa dengan sumbangan kontribusi 40,3%.Kata Kunci:Hasil Belajar, Kecerdasan Emosional, Pencemaran Lingkungan 
Institution Info

UNIVERSITAS LABUHAN BATU