Abstract :
Aktivitas dan hasil belajar merupakan tolak ukur keberhasilan siswa dalam mempelajari materi yang disampaikan oleh guru. Data aktivitas dan hasil belajar matematika siswa yang diperoleh di SMA Negeri 2 Bilah Hulu menunjukkan bahwa aktivitas dan hasil belajar matematika siswa tergolong rendah sehingga perlu untuk ditingkatkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas mathmagic dengan model pembelajaran scramble terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi pokok Fungsi Invers. Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimen dengan menggunakan The One Group Pre test-Post test Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 2 Bilah Hulu pada semester genap Tahun Pembelajaran 2018/2019 dengan sampel yaitu kelas X MIA 1 SMA Negeri 2 Bilah Hulu sebanyak 29 peserta didik. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar observasi aktivitas siswa dan tes hasil belajar siswa dalam bentuk pilihan berganda. Data dianalisis dengan Uji T yaitu Paired Sample T Test dengan bantuan software SPSS 22. Hasil analisis deskriptif menunjukkan persentase rata-rata aktivitas siswa pada pertemuan I sebesar 39,65%, pada pertemuan II sebesar 44,48%, pada pertemuan III sebesar 47,24% dan pada pertemuan IV sebesar 60,68%. Persentase aktivitas siswa tersebut menunjukkan adanya peningkatan pada tiap pertemuan sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh mathmagic dengan model pembelajaran scramble terhadap aktivitas siswa. Selain data aktivitas siswa, nilai rata-rata hasil belajar siswa kelas X MIA 1 SMA Negeri 2 Bilah Hulu sebelum diajar menggunakan mathmagic dengan model pembelajaran scramble sebesar 10,14 dan standar deviasi sebesar 3,563 dan setelah diajar menggunakan mathmagic dengan model pembelajaran scramble sebesar 16,72 dan standar deviasi 2,987. Karena data yang diperoleh dari hasil uji t pada taraf signifikansi 0,05 adalah t hitung > t tabel yaitu 16,784 > 2,045 maka Ha diterima. Artinya terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang signifikan setelah diberikan mathmagic dengan model pembelajaran scramble. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat efektivitas yang signifikan menggunakan mathmagic dengan model pembelajaran scramble terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa.
Kata Kunci : Mathmagic, Scramble, Aktivitas siswa, Hasil belajar siswa