DETAIL DOCUMENT
UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH MANUSIA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE KELAS VIII SMP NEGERI 3 TELUK GELAM
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Palembang
Author
Raitan Dewi, NIM 93218008
Subject
Biologi 
Datestamp
2020-08-10 05:44:52 
Abstract :
Latar belakang penelitian ini adalah: 1) Penerapan pembelajaran konvensional tipe diskusi kelompok belum menunjukkan peningkatan hasil belajar siswa, 2) Ketersediaan media pembelajaran yang kurang, dan 3) Hasil belajar siswa masih rendah. Ketiga permasalahan ini berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa ranah kognitif, afektif dan psikomotor. Rumusan masalah penelitian adalah ?Apakah ada peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Sistem Peredaran Darah Manusia dengan Picture and Picture kelas VIII SMP Negeri 3 Teluk Gelam??. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Sistem Peredaran Darah Manusia dengan Picture and Picture kelas VIII SMP Negeri 3 Teluk. Rancangan penelitian yang digunakan berupa Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes dan non tes. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis persentase (%). Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh bahwa terjadi peningkatkan hasil belajar siswa setelah penerapan model pembelajaran picture and picture. Hasil belajar ranah pengetahuan memperoleh nilai rata-rata kelas pada siklus I yaitu 62,40 siklus II diperoleh nilai rata-rata kelas 89,00. Pada ranah sikap diperoleh pada siklus I mendapat nilai rata-rata kelas 65,60. Siklus II, dengan rata-rata kelas 86,37. Ranah keterampilan nilai rata-rata kelas pada siklus I sebesar 66,73. Sedangkan pada siklus II nilai rata-rata kelas sebesar 87,88. Kata Kunci : Hasil Belajar, Picture and Picture 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Palembang