DETAIL DOCUMENT
Hubungan antara tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, jumlah anggota keluarga dengan kualitas lingkungan rumah di Kelurahan Mergosono Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Lin Sururoh
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Malang
Author
Lin Sururoh
Subject
 
Datestamp
2009-09-09 03:00:25 
Abstract :
Rumah yang sehat merupakan kebutuhan pokok yang sangat penting bagi manusia. Pertumbuhan penduduk yang cepat di perkotaan akibat tingginya urbanisasi menyebabkan kebutuhan rumah semakin meningkat sedangkan keberadaan tanah sangat terbatas dan tidak bertambah hal ini mengakibatkan terjadinya kepadatan bangunan dan penurunan kualitas lingkungan rumah. Memburuknya kualitas lingkungan rumah di perkotaan akibat tidak terpeliharanya pengelolaan lingkungan rumah karena terbatasnya kesadaran dan kemampuan masyarakat disebabkan tingkat pendapatan dan pendidikan yang masih rendah serta banyaknya jumlah anggota keluarga. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui (1) kualitas lingkungan rumah di Kelurahan Mergosono dan (2) hubungan antara tingkat pendidikan tingkat pendapatan jumlah anggota keluarga dengan kualitas lingkungan rumah secara parsial maupun simultan di Kelurahan Mergosono. Jenis penelitian yang digunakan yaitu korelasional atau eksplanasi dengan metode survei. Populasi penelitian adalah seluruh kepala keluarga di Kelurahan Mergosono. Sampel daerah ditentukan secara stratified sampling berdasarkan kepadatan perumahan dan terpilih RW I RW II dan RW IV. Sampel responden ditentukan secara proportional sampling dan terpilih 100 responden kepala keluarga. Pengumpulan data dilakukan dengan bantuan angket observasi dan dokumentasi dengan instrumen penelitian angket daftar cek (checklist) dan format dokumentasi. Penetapan kualitas lingkungan rumah dikerjakan dengan cara indeks komposit skor menggunakan model Risyanto dengan modifikasi. Analisis hasil penelitian yang dipakai adalah analisis tabulasi dan regresi ganda dengan menggunakan program SPSS 13.00 for windows. Penelitian ini memperoleh hasil (1) kualitas lingkungan rumah di Kelurahan Mergosono masih tergolong kurang sampai buruk hal ini menunjukkan bahwa faktor tingkat pendidikan tingkat pendapatan jumlah anggota keluarga masih menjadi kendala bagi upaya pemeliharaan rumah dan lingkungannya. (2) Terdapat hubungan yang signifikan secara parsial maupun simultan antara tingkat pendidikan tingkat pendapatan jumlah anggota keluarga dengan kualitas lingkungan rumah di Kelurahan Mergosono sedangkan sumbangan efektif masing-masing variabel terhadap kualitas lingkungan rumah dari urutan yang paling dominan yaitu jumlah anggota keluarga tingkat pendidikan dan tingkat pendapatan.  

Institution Info

Universitas Negeri Malang