DETAIL DOCUMENT
Respon Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung Manis (ZeamaysL.var.saccharata)terhadap Pemberian Mikoriza dan Pupuk NPK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muslim Indonesia
Author
Ahmad Qadri, Qadri
Subject
S Agriculture (General) 
Datestamp
2023-07-25 00:50:06 
Abstract :
Ahmad Qadri 08220180155 Penelitian berjudul ?Respon Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung Manis (ZeamaysL.var.saccharata)terhadap Pemberian Mikoriza dan Pupuk NPK. Dibimbing oleh : St Subaedah selaku pembimbing I dan St Sabahannur selaku pembimbing II. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Mei 2022 sampai dengan Agustus 2022 di Desa Campagaya Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh interaksi antara pemberian mikoriza dan pupuk NPK terhadap pertumbuhan dan produksi jagung manis. Penelitian ini menggunakan rancangan petak terbagi yang terdiri dari petak utama dan anak petak. Sebagai petak utama adalah pemberian pupuk hayati yang terdiri dari dua taraf yaitu: tanpa mikoriza (control) dan aplikasi mikoriza 10 ton/ha. Sebagai anak petak adalah pemupukan NPK yang terdiri dari tiga taraf yaitu: 100 kg/ha, 200 kg/ha, 300 kg/ha. Dari kedua faktor diperoleh 6 kombinasi perlakuan, dan setiap kombinasi perlakuan diulang tiga kali sehingga diperoleh 18 satuan percobaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian mikoriza 10 gram/tan berpengaruh baik terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, diameter tongkol tanpa klobot dan bobot tongkol tanpa klobot pertanaman. Pemberian pupuk NPK 300 kg/ha diperoleh daun yang lebih banyak. Interaksi antara pemberian mikoriza dengan pemberian pupuk NPK 300 kg/ha diperoleh diameter tongkol yang lebih lebar. 
Institution Info

Universitas Muslim Indonesia