Abstract :
Penelitian ini bertujuan menganalisis Indeks Nilai Penting dan
Pendugaan Karbon Tersimpan Pada Hutan Primer Karst di Resort
Tondong Tallasa Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah I Balocci
Kabupaten Pangkep Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung yang
mencakup biomassa atas permukaan (BAP). Penelitian dilaksanakan
pada bulan April 2017 - Juni 2017 dengan menggunakan metode
purposive sampling, yaitu menempatkan plot pada Grid terpilih dengan
bagian-bagian yang dianggap mewakili hutan karst. Bagian-bagian hutan
karst yang dianggap mewakili tersebut antara lain daerah datar, lorong
patahan, lereng dengan sedikit batu, lereng dengan banyak batu, dan
punggung bukit. Hasil penelitian menunjukkan Indeks Nilai Penting jenis
tumbuhan tertinggi pada lokasi penelitian didominasi oleh jenis Syzygium
acuminatissima dan Dracontomelon dao di hutan primer datar, Kleinhovia
hospita dan Alstonia scholaris di hutan primer lorong patahan,
Pterocymbium tinctorium dan Beilschmiedia gemmiflora di hutan primer
lereng sedikit batu, Duabanga molucana dan Garuga floribunda di hutan
primer lereng banyak batu, Duabanga molucana dan Sterculia foetida di
hutan primer punggung bukit. Sedangkan rerata total simpanan karbon
hutan primer datar sebesar 56,26 ± 9,52 ton/ha, pada hutan primer lorong
patahan sebesar 44,64 ± 8,87 ton/ha, pada hutan primer lereng sedikit
batu sebesar 52,12 ± 9,84 ton/ha, pada hutan primer lereng banyak batu
sebesar 15,39 ± 3,06 ton/ha, dan pada hutan primer punggung bukit
sebesar 11,35 ± 2,26 ton/ha. Hasil penelitian menunjukkan hutan primer
karst memiliki simpanan karbon berkisar 11,35 ± 2,26 - 56,26 ± 9,52
ton/ha.