Institusion
Universitas Muslim Indonesia
Author
Makkumpelle, Andi Asmaul Husna
Subject
HF5601 Accounting
Datestamp
2024-10-18 06:31:28
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Profesionalisme,
Independensi dan Pengalaman terhadap Kemampuan Mendeteksi Kecurangan
Pada Inspektorat Kabupaten Sinjai. Lokasi dalam penelitian ini yaitu Kantor
Inspektorat Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulawesi Selatan dengan waktu penelitian
selama dua bulan yang dimulai dari bulan Mei sampai dengan bulan Juni 2024.
Populasi penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Inspektorat
Kabupaten Sinjai yang berjumlah 53 auditor, dalam pemilihan sampel kami
menggunakan teknik sensus sampling sehingga seluruh auditor yang menjadi
populasi dalam penelitian ini dijadikan sebagai sampel penelitian. Penelitian ini
menggunakan metode penelitian lapangan. Jenis data yang kami gunakan dalam penelitian ini yaitu data kuantitatif, sedangkan sumber data yaitu data primer. Untuk mengumpulkan data lapangan, penelitian ini menggunakan metode survei dengan cara menyebaran kusioner. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah dengan menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS.
Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel profesionalisme, independensi
dan pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel
kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan.