DETAIL DOCUMENT
ANALISIS PERBEDAAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN JASA INSPEKSI MILIK PEMERINTAH
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muslim Indonesia
Author
Hakim, Lukman
Subject
HD Industries. Land use. Labor 
Datestamp
2020-12-08 07:16:38 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui kinerja keuangan PT. Sucofindo (Persero) dan PT.BKI (Persero) selama 5 (lima) tahun terakhir (2011-2016). (2) Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja keuangan pada PT. Sucofindo (Persero) dan PT. BKI (Persero).Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan PT. Sucofindo (Persero) dan PT. BKI (Persero) selama lima tahun mulai tahun 2012 - 2016. Data dianalisa dengan rnenggunakan Analisis perbandingan rasio keuangan Berdasarkan Keputusan Menteri BUMN Nomor: KEP-100/MBU/2002 yang ditinjau dari aspek keuangan. Hasil penelitian rnenunjukkan bahwa: (1) Penilaian kinerja keuangan PT. Sucofindo dan PT. BKI selama periode 2012-2016 rnenunjukkan bahwa kinerja keuangan perusahaan sudah efisien karena mampu mendapat keuntungan selama lima tahun terakhir. Dengan demikian pengelolaan keuangan perusahaan sudah berjalan berdasarkan standar yang telah ditetapkan. (2) Kinerja keuangan PT. Sucofindo dan PT. BKI dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain: Pendapatan, SDM, dan Pengaruh Eksternal. Analisis perbandingan rasio keuangan Berdasarkan Keputusan Menteri BUMN Nomor: KEP-100/MBU/2002 yang ditinjau dari aspek keuangan menunjukan bahwa kinerja keuangan PT. BKI lebih baik dari PT. Sucofindo. 
Institution Info

Universitas Muslim Indonesia