DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN POSISI TIDUR DENGAN KEJADIAN BACK PAIN (NYERI PUNGGUNG) PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI POLI KANDUNGAN RS ARSY PACIRAN LAMONGAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Lamongan
Author
APRILIYANTI, MAFIKASARI
Subject
RG Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2021-09-28 06:40:05 
Abstract :
ABSTRAK Kehamilan merupakan hal yang dinantikan oleh pasangan suami istri. Kehamilan perlu dijaga dengan baik agar tidak terjadi Back Pain. Berdasarkan survey awal yang dilakukan di poli kandungan RS ARSY pada Januari-September 2014 terdapat 202 ibu hamil yang mengalami Back Pain. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan posisi tidur dengan kejadian Back Pain pada ibu hamil trimester III di poli kandungan RS ARSY Paciran Lamongan. Desain penelitian menggunakan metode Analitic dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian ini sejumlah 35 orang dengan tehnik simple random sampling didapatkan sampel 33 orang. Variabel independen penelitian ini adalah Posisi Tidur dan Variabel dependennya adalah Back Pain instrumen yang dipakai adalah wawancara dan kuisioner tertutup. Pengolahan data diawali dengan coding, skoring, tabulasi dan selanjutnya dilakukan uji statistik dengan menggunakan uji Koefesien Kontigensi. Hasil penelitian diperoleh bahwa sebagian besar ibu hamil tidur dengan posisi baik (57,9%) dan sebagian besar mengalami nyeri ringan (54,5%). didapatkan nilai C=-0,377 dengan p=0,019 ï‚£ 0,05, artinya terdapat Hubungan posisi tidur dengan kejadian Back Pain. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan ibu hamil tidur dengan posisi yang baik sehingga angka kejadian Back Pain dapat berkurang. Kata kunci: Kehamilan, Posisi Tidur dan Back Pain. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Lamongan