DETAIL DOCUMENT
PENGARUH TEKNIK SEFT (SPIRITUAL EMOTIONAL FREDOOM TECHNIQUE) TERHADAP KUALITAS TIDUR PASIEN CHRONIC KIDNEY DISEASE DI RSUD DR. SOEGIRI LAMONGAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Lamongan
Author
FAKHRUL, ISLAMI
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2021-11-18 03:03:41 
Abstract :
ABSTRAK Islami, Fakhrul. 2019. Pengaruh Teknik SEFT (Spiritual Emotional Freedom echnique) Terhadap kualitas Tidur Pasien Chronic Kidney Disease di RSUD Dr. Soegiri Lamongan. Skripsi S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Sri Hananto Ponco N, S.Kep.,Ns., M.Kep, (2) Drs. Arfian Mudayan. M.pd. Penyakit Chronic Kidney Disease merupakan masalah kesehatan yang berkembang pesat. Pasien Chronic Kidney Disease memiliki masalah keperawatan yaitu gangguan tidur yang berefek terhadap kualitas hidup pasien Chronic Kidney Disease. Gangguan tidur memiliki dampak negatif pada respon imun dan dapat menyebabkan perkembangan kardiovaskuler yang merupakan penyebab kematian pada pasien Chronic Kidney Disease. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Teknik SEFT (Spiritual Emotional Freedom Technique) Terhadap kualitas tidur pasien Chronic Kidney Disease di RSUD Dr. Soegiri Lamongan. Desain penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperiment dengan pra-eksperiment design dengan pendekatan one group pra test and post tese design. Hasil penelitian dengan sample 32 responden, Kualitas tidur yang sebelum diberikan Teknik SEFT dan sesudah diberikan ada perbedaan ditunjukan dengan p= 0,000 dimna pada tingkat kemaknaan p<0,05 yang artinya terdapat pengaruh teknik SEFT (Spiritual Emotional Freedom Technique) terhadap Kualitas Tidur pasien Chronic Kidney Disease. Kata kunci : Chronic Kidney Disease, Kualitas tidur, SEFT (Spiritual Emotional Freedom Technique) 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Lamongan