DETAIL DOCUMENT
STUDI PERBANDINGAN DESAIN STRUKTUR GEDUNG HOTEL GOLDEN TULIP DENGAN KOLOM PERSEGI DAN KOLOM BULAT
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Mataram
Author
LALU ARSEMARA, HENDRA PRANATA
Subject
721 Konstruksi arsitektur 
Datestamp
2020-08-25 02:42:15 
Abstract :
Hotel Golden Tulip dibangun dengan menggunakan struktur beton bertulang dengan kolom persegi, hotel ini berdiri setinggi 11 lantai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan struktur antara kolom persegi dan kolom bulat terhadap gayaË—gaya dalam kolom, hal ini untuk mengetahui perbedaan jumlah tulangan kolom persegi dan kolom bulat, serta mengetahui kolom yang lebih efisien antara kolom persegi dan kolom bulat. Metode penelitian ini menggunakan studi perbandingan Sturktur Hotel Golden Tulip Mataram dengan data perencanaan struktur meliputi; perencanaan plat, perencanaan balok dan perencanaan kolom. Perancangan dimulai dengan mendimensi seluruh elemen struktur, kemudian dilakukan perhitungan pembebanan dengan analisis statika menggunakan SAP 2000 V.14. Perbandingan analisis dilakukan antara struktur dengan kolom persegi dan kolom bulat. Berdasarkan analisis perbandingan gaya-gaya dalam dan jumlah tulangan kolom persegi dan kolom bulat/lingkaran, kolom persegi mempunyai gaya dalam yang lebih besar dibandingkan kolom bulat/lingkaran, dimana didapatkan gaya dalam maksimal Aksial (P) = 6798.400 kN, Geser (V2) = 405.167 kN, Geser (V3) = 109.887 kN, Momen (M2) = 352.370 kN, Momen (M3) = 1348.274 kN, sedangkan kolom Bulat. Aksial (P) = 6391.485 kN, Geser (V2) = 157.345 kN, Geser (V3) = 79.753 kN, Momen (M2) = 260.742 kN, Momen (M3) = 509.793 kN, dari hasil analisa gaya dalam tersebut dengan persentase yang didapatkan kolom bulat lebih kecil ±37% dari kolom persegi. Berdasarkan jumlah tulangan kolom bulat/lingkaran mempunyai jumlah tulangan yang lebih kecil dibandingkan kolom persegi, dengan persentase tulangan ±53 %. Berdasarkan perbandingan luas penampang (Ag) kolom bulat = luas penampang (Ag) kolom persegi. Berdasarkan perbandingan gayaË—gaya dalam kolom dan jumlah tulangan dapat disimpulkan bahwa kolom bulat merupakan kolom yang lebih efisien dibandingkan kolom persegi. Kata Kunci : Kolom Persegi, Kolom Bulat, Perbandingan kolom 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Mataram