DETAIL DOCUMENT
ANALISIS LEGENDA LOKE NGGЀRANG PADA MASYARAKAT DESA TODO KECAMATAN SATAR MESE UTARA KABUPATEN MANGGARAI TENGAH
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Mataram
Author
RITA, NELDI
Subject
306 Kebudayaan & Pranata 
Datestamp
2020-08-11 02:54:45 
Abstract :
Rita Neldi 2016 Analisis Legenda Loke Nggerang pada Masyarakat Desa Todo Kecamatan Satar Mese Utara Kabupaten Manggarai Tengah. Skripsi . Mataram: Universitas Muhammadiyah Mataram Pembimbing 1: Siti Lamusiah, M.Si Pembimbing 2: Nurmiwati, M.Pd. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) Struktur dalam legenda Loke Nggerang, dan (2) Nilai budaya yang terdapat dalam legenda Loke Nggerang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Tempat penelitian ini adalah di Desa Todo Kecamatan Satar Mese Kabupaten Manggarai Tengah. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik Snowball Sampling. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, rekaman, transkripsi dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan langkah- langkah sebagai berikut: identifikasi, klasifikasi, dan interprestasi. Dari hasil penelitian, disimpulkan bahwa (1) Struktur legenda Loke Nggerang meliputi (a) tema yaitu menolak pinangan maka dirinya sendiri menjadi korban, (b) alur/plot menggunakan alur maju (c) tokoh terdiri dari tokoh utama, dan tokoh tambahan, (d) latar terdiri dari latar tempat, latar waktu, dan latar suasana, dam (e) amanat (2) nilai budaya yang terdapat didalam legenda Loke Nggerang dapat menjadi (a)nilai budaya yang menggambarkan hubungan manusia dengan Tuhan (b) nilai budaya yang menggambarkan hubungan manusia dengan dirinya sendiri (c) nilai bundaya yang menggambarkan hubungan manusia dengan alam (d) nilai budaya yang menggambarkan hubungan manusia dengan manusia. KATA KUNCI: Legenda, Loke Nggerang, nilai dan makna 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Mataram