DETAIL DOCUMENT
ETIKA BERMEDIA SOSIAL DI INSTAGRAM MAHASISWA KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MATARAM BERDASARKAN KAJIAN FIKIH INFORMASI MUHAMMADIYAH
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Mataram
Author
Hasrullah, Hasrullah
Subject
297 Islam 
Datestamp
2024-09-27 09:09:24 
Abstract :
penelitian ini bertujuan membahas untuk: 1. Mengetahui bagaimana etika bermedia sosial di Instagram mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Mataram. 2. Untuk mengetahui penerapan Fikih Informasi Muhammadiyah pada konten media sosial instagram mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Mataram. Metode yang di gunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan teknik pengumpulan data berupa obsevasi, wawancara, dokumentasi dan menyabarkan google kunsioner kepada 20 informan. Hasil dari penelitian ini adalah etika bermedia sosial Instagram mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Mataram, dalam melakukan postingan atau unggahan foto dan video dan lain sebagainya dalam konten media sosial Instagram, tidak ada yang melanggar kode etik Netizmu atau warganet di Muhammadiyah yang melakukan ghibah, fitnah, namimah, Menyebarkan materi pornografi, kemaksiatan, dan segala yang trerlarang secara syar?i. Namun terkait dengan penerapan Fikih Informasi Muhammadiyah, hanya 3 informan yang menerapapkan Fikih Informasi Muhammadiyah dalam konten bermedia sosial Instagram. Sebagian besarnya mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhmmadiyah Mataram, belum menggunakan fikih infomasi Muhammadiyah dalam bermedia sosial Instagram dan mereka juga belum terlalu faham terkait dengan penerapan kajian Fikih Informasi Muhammadiyah itu sendiri. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Mataram