DETAIL DOCUMENT
KONTRIBUSI PANJANG TUNGKAI DAN DAYA LEDAK TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK PADA MURID KELAS V UPT SDN 006 BATUALANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Palopo
Author
Normayanti, Normayanti
Subject
LB2300 Higher Education 
Datestamp
2023-05-31 06:15:19 
Abstract :
Tujuan Penelitian yaitu :1) Untuk mengetahui apakah ada kontribusi panjang tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang. 2) Untuk mengetahui apakah ada kontribusi daya ledak tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang. 3) Untuk mengetahui apakah ada kontribusi secara bersama-sama daya ledak tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang. Metode penelitian menggunakan penelitian deskriptif dengan variabel bebas panjang tungkai dan daya ledak tungkai dan variabel terikat kemampuan lompat jauh gaya jongkok. Dengan demikian yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah seluruh murid kelas V UPT SD Negeri 006 Batualang sebanyak 18 murid. Jumlah sampel yang mewakili murid adalah 18 orang, diperoleh melalui teknik porpusive sampling. Pertimbangan tertentu oleh peneliti, berhubung jumlah murid dikelas V sebanyak 18, maka semua murid akan dijadikan sebagai sampel dalam penelitian tersebut. Hasil penelitian ini mengemukakan kesimpulan bahwa: 1) Ada kontribusi yang signifikan panjang tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang sebesar 95,1%. 2) Ada kontribusi yang signifikan daya ledak tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang sebesar 94,2%. 3) Ada kontribusi secara bersama-sama panjang tungkai dan daya ledak tungkai terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada murid kelas V UPT SDN 006 Batualang sebesar 96,7%. Kata kunci : Panjang Tungkai, Daya Ledak Tungkai, Kemampuan Lompat Jauh 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Palopo