DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Perlakuan Dolomit dan Pupuk Kandang Ayam terhadap Pertumbuhan dan Hasil Terong Ungu pada Tanah Berpasir
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Palangka Raya
Author
Hermawan, Andre
Susilo, Djoko Eko Hadi
Subject
631.4 Soil Science 
Datestamp
2023-09-26 02:04:07 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh interaksi perlakuan dolomit dan pupuk kandang ayam berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman terong ungu pada tanah berpasir, (2) pengaruh perlakuan dolomit berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman terong ungu pada tanah berpasir, (3) pengaruh perlakuan pupuk kandang ayam berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman terong ungu pada lahan berpasir. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Penelitian dan Percobaan (KP2) Fakultas Pertanian dan Kehutanan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya di Kelurahan Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Juli sampai dengan November 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) 2 faktor dengan 3 kelompok. Faktor pertama yang diteliti adalah pemberian kapur dolomit (D) dengan 3 taraf yaitu : D1 = 7 t ha , D3 = 11 t ha -1 -1 , D2 = 9 t ha -1 . Faktor kedua adalah pemberian pupuk kandang ayam (A) dengan 3 taraf, yaitu : A1 = 20 t ha , Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa interaksi perlakuan dolomit dan pupuk kandang ayam berpengaruh nyata terhadap berat segar buah per tanaman terong ungu yang dipanen selama 3 kali panen pada umur 50, 56 dan 62 HST. Hasil tertinggi diperoleh pada kombinasi perlakuan D3A3 (dosis 11 t ha -1 -1 , A2 = 30 t ha -1 , A3 = 40 t ha kapur dolomit dan 40 t ha -1 -1 . Namun disarankan menggunakan perlakuan D1A3 karena tidak berbeda nyata dengan D3A3 menurut uji BNJ dalam meningkatkan produksi berat segar buah per tanaman terong ungu. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Palangka Raya