DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Penggunaan Pupuk Kandang Ayam dan Pupuk NPK terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Cabai (Capsicum frutescens L.) di Tanah Gambut
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Palangka Raya
Author
Susan, Susan
Subject
631.8 Fertilizers, Growth Regulator 
Datestamp
2023-09-27 06:52:41 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi antara pupuk kandang ayam dan pupuk NPK serta masing-masing perlakuan tunggal terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman cabai (Capsicum frutescens L.). Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian dan Kehutanan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya yang berlokasi Jl. R.T.A. Milono km. 1,5 Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah. Waktu penelitian dilaksanakan mulai bulan September 2019 sampai dengan bulan Januari 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) 2 faktor dengan 3 kelompok. Faktor pertama yang diteliti adalah pemberian pupuk kandang ayam (A) dengan 3 taraf yaitu : A0 = 0 t ha . Faktor kedua adalah pemberian NPK (N) dengan 3 taraf, yaitu : N0 = 0 kg ha -1 , A1 = 20 t ha -1 , A2 = 40 t ha -1 . Hasil penelitian yang diperolah menunjukkan bahwa aplikasi pupuk NPK berpengaruh nyata terhadap variabel diameter batang umur 6 MST, 8 MST serta variabel umur tanaman mulai berbunga. Perlakuan pupuk NPK dengan dosis 300 kg/ha memberikan hasil optimal pada pertumbuhan dan hasil tanaman cabai rawit di tanah gambut. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Palangka Raya