Abstract :
Tujuan dalam promosi kesehatan terkait program imunisasi balita di Desa Babakan Asem, Kabupaten Tangerang. Penelitian ini melibatkan empat informan.Metode
penelitian kualitatif digunakan untuk mengumpulkan data melalui wawancara mendalam dengan menggunakan panduan yang terstruktur. Analisis data dilakukan dengan menggunakan pendekatan tema dan subtema untuk mengidentifikasi peran kader dalam edukasi masyarakat, pelaksanaan imunisasi, serta tantangan dan strategi yang mereka hadapi dalam menjalankan tugas mereka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kader Posyandu memiliki peran krusial dalam menyampaikan informasi dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam program imunisasi. Mereka juga menghadapi berbagai tantangan seperti minimnya dukungan infrastruktur dan kesadaran masyarakat akan pentingnya imunisasi. Strategi yang
digunakan meliputi pelatihan reguler, kolaborasi dengan pihak terkait, serta pemanfaatan media sosial sebagai sarana komunikasi. Penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang kontribusi kader Posyandu dalam promosi kesehatan
di tingkat komunitas, serta implikasi untuk perbaikan dan pengembangan program imunisasi di masa mendatang.
Kata kunci: kader Posyandu, promosi kesehatan, imunisasi balita, Desa Babakan Asem