DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Investment Opportunity Set Terhadap Kinerja Keuangan Dengan Struktur Modal Sebagai Variabel Mediasi Dan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Moderasi
Total View This Week0
Institusion
Universitas Airlangga
Author
Pasha Dewi Rosidi
Subject
HG1-9999 Finance 
Datestamp
2022-04-14 07:40:24 
Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah menguji pengaruh investment opportunity set terhadap kinerja keuangan perusahaan dengan struktur modal sebagai variabel mediasi dan good corporate governance sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015 sampai tahun 2018. Jumlah observasi yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 1.135 perusahaan. Teknik analisis pada penelitian ini menggunakan uji analisis jalur, uji sobel, dan moderated regression analysis. Data dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang diproses dengan bantuan software STATA 14. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa investment opportunity set berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan perusahaan. Struktur modal berhasil memediasi hubungan antara investment opportunity set dengan kinerja keuangan perusahaan. Board monitoring tidak memoderasi pengaruh investment opportunity set terhadap kinerja keuangan perusahaan. Managerial Ownership tidak memoderasi pengaruh investment opportunity set terhadap kinerja keuangan perusahaan. 
Institution Info

Universitas Airlangga