DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Kadar Pvp-K30 Pada granulatum Laktosi terhadap Mutu Fisik Tablet Parasetamol Yang Dibuat Secara Cetak Langsung
Total View This Week0
Institusion
Universitas Airlangga
Author
Nukita Ekorini Rustini, 058410607
Subject
RS1-441 Pharmacy and materia medica 
Datestamp
2016-08-30 11:30:58 
Abstract :
Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh jumlah PVP K-30 pada modifikasi granulatum laktosi terhadap mutu fisik tablet parasetamol yang dibuat secara cetak langsung. Pada penelitian ini perbandingan PVP K-30 yang digunakan yaitu 2,5 % , 5 % dan 7,5 % dari bobot granulat dasar dan fraksi ukuran granulat dasar digunakan adalah 25/40 mesh. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada perbedaan yang bermakna pada keseragaman bobot, ukuran tablet dan keseragaman kadar obat aktif, namun kekerasan, kerapuhan dan waktu hancur tablet menujukkan perbedaan yang bermakna. Makin besar perbandingan jumlah PVP K-30 dari bobot granulat dasar, makin besar pula kekerasan tablet,makin kecil kerapuhan tablet dan makin lama waktu hancur tablet. Tablet parasetamol yang dibuat dengan bahan cetak langsung dari granulatum laktosi yang telah dimoifikasi dengan bahan pengikat PVP K-30 5 % , menghasilkan mutu fisik tablet parasetamol yang memadai. 
Institution Info

Universitas Airlangga