DETAIL DOCUMENT
Analisis Perbedaan Jumlah Leukosit Dan Nilai Neutrophil Lymphocyte Ratio (Nlr) Pada Alat Hematologi Otomatik Metode Flowcytometry Dan Impedansi
Total View This Week15
Institusion
Universitas Airlangga
Author
Vita Noorjanah
Subject
RC31-1245 Internal medicine 
Datestamp
2021-09-04 09:15:33 
Abstract :
Pemeriksaan leukosit dan nilai NLR di rumah sakit maupun laboratorium klinik menggunakan alat dan metode yang berbeda – beda. Pemeriksaan darah lengkap seperti jumlah leukosit dan nilai NLR dapat dilakukan dengan metode flowcytometry dan impedansi. Metode flowcytometry akan mendeteksi ukuran sel dan karakteristik dari jumlah sel. Pada metode impedansi akan mendeteksi ukuran sel saja. Tujuan penelitian ini adalah untuk analisis perbedaan jumlah lekosit dan nilai Neutrophil Lymphocyte Ratio (NLR) pada alat hematologi otomatik metode flowcytometry dan impedansi. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode observasional analitik yaitu metode yang menganalisis data sekunder yang ada kemudian di analisis dan menghasilkan data primer. Penelitian ini dikerjakan di Laboratorium Patologi Klinik RSUD Ibnu Sina Gresik dengan jumlah sampel 32 sampel darah EDTA. Masing – masing dilakukan pemeriksaan dengan metode flowcytometry dan impedansi. Pengolahan data di analisis dengan menggunakan program SPSS 25.0 dengan uji Mann-Whiteney U Hasill : Jumlah leukosit p-value 0,596; NLR p-value 0,653;. Hasil pemeriksaan leukosit dan hasil pemeriksaan NLR dengan metode flowcytometry dan impedansi diperoleh hasil bahwa tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara kedua metode tersebut. 
Institution Info

Universitas Airlangga