DETAIL DOCUMENT
Deteksi Bakteri Salmonella Sp. Pada Bakso Curah Dan Bakso Kemasan Yang Dijual Di Pasar Sepanjang Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo
Total View This Week8
Institusion
Universitas Airlangga
Author
Rahmania Zain, -
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2021-10-06 03:56:45 
Abstract :
Sumber gizi manusia berasal dari bahan makanan yang sekaligus menjadi sumber makanan bagi mikroorganisme. Bakteri merupakan salah satu mikroorganisme yang dapat mengontaminasi makanan. Bakteri yang biasa mencemari makanan yaitu bakteri Salmonella. Bakso merupakan satu dari beberapa makanan yang diminati oleh masyarakat. Bakso dihidangkan baik secara kuah maupun bakar. Tidak jarang bakso dicampurkan pada masakan contohnya pada sayur sop, dan capcay. Salmonela merupakan penyebab penyakit menular melalui makanan yang menempati nomor tiga tertinggi, sesuai dengan laporan kasus dari Indonesia One Health University Network. Pengamatan ini dilakukan di Pasar Sepanjang yang berada di Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo menjadi salah satu pasar besar di Kecamatan Taman. Pengambilan data yang dilakukan meliputi pengamatan langsung, dan pengujian Salmonella sp. Pengamatan yang dilakukan adalah mengamati pada kondisi toko dan suhu penyimpanan yang digunakan. Sampel yang digunakan pada pengamatan ini berjumlah 20 bakso sapi yang diambil dari 10 toko kecil maupun agen yang ada di Pasar Sepanjang Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo. Metode yang digunakan yaitu metode standar konvensional. Hasil pada pengamatan ini yakni 20% positif pada bakso curah dan kemasan. Pengamatan ini menyarankan agar selalu senantiasa menerapkan higiene dan sanitasi makanan dengan baik dan benar pada setiap prosesnya. 
Institution Info

Universitas Airlangga