DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN E-COMMERCE PADA TOKO FUAD FASHION BERBASIS WEB
Total View This Week0
Institusion
Universitas Dinamika Bangsa
Author
Zai, Delvan Yosua
Subject
Aplikasi Berbasis Web 
Datestamp
2019-09-12 09:30:45 
Abstract :
Fuad Fashion adalah salah satu wirausaha yang bergerak dibidang penjualan produk pakaian fashion pria, wanita dan anak-anak. Fuad Fashion menjual berbagai macam produk pakaian seperti baju batik, baju muslim wanita, baju kaos, kemeja dan celana jeans yang berlokasi di Jalan Abdul Muis Jerambah Bolong, Jambi Selatan. Mekanisme penjualan yang sedang berjalan di Fuad Fashion bersifat menunggu datangnya konsumen untuk datang ke toko fisik, sistem penjualan yang masih bersifat konvensional masih kurang efektif, karena konsumen harus datang ke toko untuk mencari dan memilih produk yang diinginkannya. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah website e-commerce yang menarik dan user-friendly dengan tujuan untuk membantu dalam perluasan pasar dan meningkatkan omset penjualan produk pada Fuad Fashion. Selama melakukan penelitian penulis mengumpulkan data dengan menggunakan metode pengamatan langsung atau observation dan wawancara atau interview. Perancangan Website ini dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan database MySQL. Website E-Commerce yang telah dirancang dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam memperoleh informasi mengenai produk yang hendak diketahui tanpa harus datang ketoko serta dapat mempermudah proses pembelian. 
Institution Info

Universitas Dinamika Bangsa