DETAIL DOCUMENT
RANCANG BANGUN APLIKASI LAYANAN PENCARIAN DAN PEMESANAN TIKET BUS BERBASIS WEB DI KOTA JAMBI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Dinamika Bangsa
Author
Gunawan, Gunawan
Subject
Aplikasi Berbasis Web 
Datestamp
2019-09-25 08:07:52 
Abstract :
Saat ini di kota Jambi sangat banyak penyedia jasa layanan bus baik jurusan ke kabupaten Jambi ataupun jurusan ke kota-kota lain. Namun penyedia-penyedia tersebut belum memiliki sistem yang dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat untuk mengetahui informasi biaya, jurusan, dan jadwal keberangkatan. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan aplikasi layanan pencarian dan pemesanan tiket bus di kota Jambi berbasis web yang dapat diakses masyarakat Jambi dan menghasilkan aplikasi yang dapat menampilkan perbandingan harga dan jadwal keberangkatan sesuai dengan pilihan. Metode pengembangan sistem yang digunakan pada penelitian ini yaitu model waterfall, dan metode pengujian sistem menggunakan black-box testing. Manfaat dari penelitian ini adalah membantu dan mempermudah masyarakat Jambi dalam mencari informasi harga, jadwal keberangkatan, jurusan bus serta membantu masyarakat Jambi dalam melakukan pemesanan tiket bus. Hasil dari penelitian ini adalah menghasilkan suatu aplikasi berbasis web yang dapat diakses masyarakat Jambi untuk mencari tiket bus di Kota Jambi dan admin perusahaan otobus untuk memproses pemesanan tiket pelanggan secara cepat dan mudah, dan menghasilkan aplikasi yang dapat menjadi pencarian perbandingan harga dan jadwal keberangkatan sesuai dengan pilihan sehingga masyarakat dapat dengan mudah dan cepat dalam melakukan pemilihan dan pemesanan tiket bus di Kota Jambi. 
Institution Info

Universitas Dinamika Bangsa