DETAIL DOCUMENT
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, MOTIVASI KERJA DAN GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASI TERHADAP KEPUASAN KERJA ASN SERTA KINERJA ASN DI DINAS PETERNAKAN DAN PERIKANAN KABUPATEN SITUBONDO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Abdurachman Saleh
Author
Efi, Nofiantari
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2023-09-05 05:03:43 
Abstract :
Efi Nofiantari. NIM. 201913183. Pengaruh Budaya Organisasi, Motivasi Kerja dan Gaya Kepemimpinan Transformasi terhadap Kepuasan Kerja ASN serta Kinerja ASN Di Dinas Peternakan dan Perikanan Kabuapten Situbondo. Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor penting dalam sebuah perusahaan untuk mencapai tujuan dan sasarannya, karena sumber daya manusia merupakan salah satu faktor penentu berhasil atau tidaknya suatu perusahaan dalam mencapai tujuannya. Salah satu yang harus diperhatikan dalam mengelola sumber daya manusia adalah mengenai penempatan kerja karyawan. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, motivasi kerja dan gaya kepemimpinan transformasi terhadap kepuasan kerja ASN serta kinerja ASN di Dinas Peternakan dan Perikanan Kabuapten Situbondo. populasi pada penelitian ini adalah seluruh pegawai ASN Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Situbondo. Metode pengambilan sampel secara acak (simple probability sampling ) tanpa memperhatikan strata pada populasi dalam penelitian yang dilakukan ini. Dalam pengambilan sampel ini menggunakan sampling jenuh yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi dijadikan sampel. Analisis data dan pengujian hipotesis dalam penelitian menggunakan Model persamaan Struktural-partial Least square (PLS-SEM). Hasil uji hipotesis pengaruhnya langsung menggunakan aplikasi smart PLS 3.0, Menunjukkan bahwa Budaya organisasi berpengaruh signifikan positif terhadap Kepuasan kerja. Motivasi kerja berpengaruh signifikan positif terhadap Kepuasan kerja. Gaya kepemimpinan transformasi berpengaruh signifikan positif terhadap Kepuasan kerja. Budaya organisasi berpengaruh signifikan positif terhadap Kinerja. Motivasi kerja berpengaruh signifikan positif terhadap Kinerja. Gaya kepemimpinan transformasi berpengaruh tidak signifikan positif terhadap Kinerja. Kepuasan kerja berpengaruh signifikan positif terhadap Kinerja. Budaya organisasi terhadap Kinerja melalui Kepuasan kerja berpengaruh positif tidak signifikan. Motivasi kerja terhadap Kinerja melalui Kepuasan kerja berpengaruh positif signifikan. Gaya kepemimpinan transformasi terhadap Kinerja melalui Kepuasan kerja berpengaruh positif signifikan. 
Institution Info

Universitas Abdurachman Saleh