DETAIL DOCUMENT
ANALISIS TOTAL ASSETS TURN OVER DAN CURRENT RATIO TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN Tbk SEKTOR PERTANIAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA DENGAN RETURN ON EQUITY SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
Total View This Week0
Institusion
Universitas Abdurachman Saleh
Author
MARIA, ULFA
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2023-12-27 07:53:14 
Abstract :
MARIA ULFA. NIM. 201913030. Analisis Total assets turn over dan Current ratio terhadap Nilai perusahaan pada perusahaan Tbk sektor pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan Return on equity sebagai variabel intervening. Rasio aktivitas merupakan gambaran sejauh mana perusahaan dalam mengelola sumber aset yang dipunyai guna menunjukkan kegiatan perusahaan secara maksimal. Dalam penelitian ini rasio aktivitas diproksi Total assets turn over dipakai untuk menghitung berputarnya segala aset milik perusahaan serta menghitung seluruh penjualan yang dihasilkan dari aset tersebut sehingga akan diketahui seberapa efektif perusahaan dalam mempergunakan sumber asetnya. Jika nilai total asset turn over tinggi maka akan semakin baik aset perusahaan dalam perolehan labanya, hal ini merupakan kesempatan bagi investor untuk berinvestasi dan memicu naiknya harga pasar dalam sebuah saham perusahaannya. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui Analisis Total assets turn over dan Current ratio terhadap Nilai perusahaan pada perusahaan Tbk sektor pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan Return on equity sebagai variabel intervening. Metode pengambilan sampel secara acak (simple probability sampling) tanpa memperhatikan srata pada populasi dalam penelitian yang dilakukan ini. Analisis data dan pengujian hipotesis dalam penelitian menggunakan Model persamaan Struktural-Partial least square (PLS-SEM). Hasil uji hipotesis pengaruhnya langsung menggunakan aplikasi smart PLS 3.0, Menunjukkan bahwa Total Asset Turn Over berpengaruh signifikan negatif terhadap Rasio on Equity. Current Asset berpengaruh signifikan positif terhadap Rasio on Equity. Total Asset Turn Over berpengaruh signifikan positif terhadap Nilai Perusahaan. Current Asset berpengaruh signifikan negatif terhadap Nilai Perusahaan. Rasio on Equity berpengaruh signifikan positif terhadap Nilai Perusahaan. Total Asset Turn Over berpengaruh tidak signifikan negatif terhadap Nilai Perusahaan melalui Rasio on Equity. Current Asset berpengaruh tidak signifikan positif terhadap Nilai Perusahaan melalui Rasio on Equity. Kata kunci: Total assets turn over dan Current ratio, Nilai perusahaan, Sektor pertanian. 
Institution Info

Universitas Abdurachman Saleh