DETAIL DOCUMENT
PERENCANAAN SISTEM PENYEDIAAN AIR BERSIH DI DESA KUDUBANJAR KECAMATAN KUDU KABUPATEN JOMBANG DENGAM PROGRAM EPANET 2.0
Total View This Week0
Institusion
Universitas Darul ulum
Author
Ahmad Ilham, Yahya
Subject
TA Engineering (General). Civil engineering (General) 
Datestamp
2021-10-14 05:42:18 
Abstract :
Desa Kudubanjar keadaan wilayahnya di dataran rendah dengan persediaan air bersihnya kurang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sehari-hari. Hal tersebut disebabkan karena keadaan yang tidak memungkinkan untuk mengandalkan air sumur dikarenakan sumber air dangkal terasa asin dan tidak layak konsumsi, sedangkan sumber air bersih yang layak konsumsi sangat dalam sehingga untuk membuat sumur membutuhkan banyak biaya didalam pengerjaannya. Perencanaan ini bertujuan untuk mengetahui dan memaksimalkan ketersediaan air untuk kebutuhan masyarakat Desa Kudubanjar sampai dengan tahun 2040. Dan simulasi jaringan pipa dilakukan dengan bantuan program Epanet 2.0. Dari kebutuhan air bersih total didapatkan volume sebesar 253,480 m3. Sedangkan volume tandon existing 19,6875 m3. Tandon rencana yang terbagi setiap dusun bervolume 60,00 m3. Dengan perhitungan program Epanet 2.0, maka untuk dapat memberikan pelayanan penyediaan air bersih diperoleh hasil, dengan elevasi setiap tandon 11,50 m mendapatkan hasil perhitungan debit kebutuhan air bersih total 2,93 LPS (Liter Per Secon) = 2,93 liter/detik. Dari perhitungan diatas, dapat disimpulkan bahwa kebutuhan air bersih di Desa Kudubanjar tidak terpenuhi dengan kapasitas tandon existing dan jaringan pipanya, sehingga perlu adanya penambahan jumlah tandon, penambahan jaringan pipa, perubahan ukuran tandon yang tepat. 
Institution Info

Universitas Darul ulum