DETAIL DOCUMENT
STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN FLY OVER DI SIMPANG LIMA KENANTEN KABUPATEN MOJOKERTO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Darul ulum
Author
Ahmad Rizky Haris, Rizky
Subject
TA Engineering (General). Civil engineering (General) 
Datestamp
2022-09-28 13:44:23 
Abstract :
Kabupaten Mojokerto dari waktu ke waktu mengalami perkembangan yang sangat pesat, sehingga membutuhkan infrastruktur untuk menunjang kebutuhan pergerakan masyarakat. Kabupaten Mojokerto merupakan salah satu akses dari jalan lintas selatan yang akan menuju Surabaya sehingga mengakibatkan kemacetan cukup parah. Salah satu titik simpul kemacetan di Kabupaten Mojokerto adalah Simpang Lima Kenanten yang merupakan titik temu dari lima arah mulai dari arah Surabaya, Mojosari, Kota Mojokerto, Kelurahan Meri dan Jombang yang pergerakan lalu lintasnya sangat padat. Kepadatan kendaraan semakin parah karena disekitarnya merupakan area Terminal Kertajaya Mojokerto. Atas dasar kondisi diatas maka kami mengadakan studi kelayakan pembangunan fly over tersebut. Metode penelitian berdasarkan pada Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI) tahun 2014 sub bab Simpang APILL. Data penelitian yang digunakan berupa data primer yaitu data geometrik jalan, data hambatan samping dan data sekunder yaitu data volume lalu lintas, data jumlah penduduk Kabupaten Mojokerto. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa kinerja Simpang Lima Kenanten dapat dikatakan tidak layak karena nilai Derajat Kejenuhan (DJ) pada pendekat B, C dan D lebih dari 0.85, sehingga alternatif pembangunan Fly Over pada Simpang Lima Kenanten layak untuk dilakukan. 
Institution Info

Universitas Darul ulum