DETAIL DOCUMENT
Dampak Kepemimpinan dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Pegawai Puskesmas Nogosari Kabupaten Boyolali dengan Motivasi Sebagai Variabel Intervening
Total View This Week0
Institusion
Universitas Dharma AUB Surakarta
Author
Sri, Maryati
Subject
AI Indexes (General) 
Datestamp
2021-12-15 03:08:09 
Abstract :
Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan terhadap motivasi, pengaruh disiplin kerja terhadap motivasi, pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja pegawai, pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pegawai, dan pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai. Penelitian ini merupakan penelitian survai menggunakan kuesioner. Data yang digunakan adalah data primer dengan mengambil sampel pegawai Puskesmas Nogosari Kabupaten Boyolali sebanyak 45 responden. Metode analisis data diuji dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji linieritas, uji t, uji F, uji koefisien determinasi dan uji analisa jalur. Hasil penelitian menunjukkan: kepemimpinan mempunyai pengaruh positif terhadap motivasi kerja, disiplin kerja mempunyai pengaruh positif terhadap motivasi kerja, kepemimpinan mempunyai pengaruh positif terhadap kinerja, disiplin kerja mempunyai pengaruh positif terhadap kinerja pegawai, dan motivasi kerja mempunyai hubungan dan pengaruh positif terhadap kinerja pegawai. 
Institution Info

Universitas Dharma AUB Surakarta