DETAIL DOCUMENT
Perencanaan Peningkatan Jalan Bandara Notohadinegoro Jember
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jember
Author
Ade Zahra, Inas
Subject
Perencanaan Peningkatan 
Datestamp
2020-07-28 04:33:59 
Abstract :
Jalan Bandara Notohadinegoro merupakan jalan kelas III. Pada lokasi penelitian mempunyai panjang 3 km dengan lebar jalan adalah 3 m untuk lalu lintas 2 arah. Dari kondisi lebar jalan tersebut akan menyebabkan masalah transportasi lalu lintas oleh kendaraan pribadi maupun umum. Pelebaran akses jalan menuju bandara adalah termasuk bagian dari perencanaan pengembangan Bandar Udara Notohadinegoro Jember. Perencanaan pengembangan tersebut sudah direncanakan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Jember pada tahun 2005. Menurut laporan data lalu lintas Bandar Udara Notohadinegoro sejak awal bandara beroperasi pada bulan Juli 2014 sebesar 1080 penumpang sedangkan pada bulan Maret 2018 adalah sebesar 3746 penumpang sehingga dalam kurun waktu empat tahun jumlah penumpang Bandar Udara Notohadinegoro mengalami peningkatan sebesar 246%. Dengan persentase kenaikan jumlah penumpang yang cukup tinggi dan lebar akses jalan menuju Bandar Udara Notohadinegoro adalah 3 m maka akan mengakibatkan kendaraan ringan sulit untuk berpapasan pada ruas jalan tersebut. Dari permasalahan yang ada perlu adanya perencanaan peningkatan Jalan Bandara Notohadinegoro. 

Institution Info

Universitas Jember