DETAIL DOCUMENT
EVALUASI PROGRAM SEKOLAH YANG BERBASIS ADIWIYATA MANDALA DI SMP NEGERI 4 WONOSARI KABUPATEN BOALEMO
Total View This Week30
Institusion
Universitas Negeri Gorontalo
Author
YULI NUR INDAHSARI (STUDENT ID : 131414046)
Dr. Hj. FORY ARMIN NAWAI, M.Pd (LECTURER ID : 0026056804)
WARNI TUNE SUMAR, S.Pd, M.Pd (LECTURER ID : 0024037003)
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2019-02-07 00:00:00 
Abstract :
Yuli Nur Indahsari. 2018. Evaluasi Program Sekolah yang Berbasis Adiwiyata Mandala di SMP Negeri 4 Wonosari Kabupaten Boalemo. Skripsi. Jurusan Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Fory Armin Naway, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Warni Tune Sumar, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Konteks (antecedents) program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari. 2) Proses pelaksanaan (transaction) program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari. 3) Hasil (outcome) program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari. Metode yang digunakan yaitu evaluasi deskriptif dengan menggunakan model Countenance Evaluation Model. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Aspek antecedents program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari dengan capaian persentase mencapai 89.13% dengan kategori sangat baik. Hal ini dikarenakan keseluruhan konteks terlaksana dengan sangat baik. 2) Aspek transaction program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari dengan capaian persentase mencapai 92.41% dengan kategori sangat baik. Hal ini dikarenakan keseluruhan proses terlaksana dengan sangat baik. 3) Aspek outcome program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala di SMP Negeri 4 Wonosari dengan capaian persentase mencapai 89.39% dengan kategori sangat baik. Hal ini dikarenakan hasil terlaksana dan tercapai dengan sangat baik sesuai dengan sasaran dalm program. Dengan demikian disarankan: 1) Sekolah, diharapkan dapat terus meningkatkan pelaksanaan program adiwiyata sebagai bentuk persiapan menuju sekolah adiwiyata nasional dan adiwiyata mandiri; 2) Kepala Sekolah, diharapkan dapat menjaga keteladanan yang dimiliki sebagai panutan dan contoh bagi seluruh warga sekolah untuk menjaga lingkungan; 3) Guru, diharapkan dapat lebih terampil dalam mengembangkan indikator pembelajaran yang terkait dengan upaya Pengelolaan dan Perlindungan Lingkungan Hidup disekolah; 4) Siswa, diharapkan dapat senantiasa menjaga lingkungan sekolah dan meningkatkan berbagai keterampilan daur ulang barang bekas sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan; 5) Peneliti selanjutnya, diharapkan dapat mengembangkan indikator penelitian pada program sekolah yang berbasis adiwiyata mandala. Kata Kunci : evaluasi, program adiwiyata  
Institution Info

Universitas Negeri Gorontalo