DETAIL DOCUMENT
Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Kepemimpinan Camat Dalam Meningkatkan Efektivitas Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango
Total View This Week40
Institusion
Universitas Negeri Gorontalo
Author
ZULFAN IDRUS (STUDENT ID : 211407196)
Prof. Dr. ARIFIN TAHIR, M.Si (LECTURER ID : 0026085605)
HAIS DAMA, SE, M.Si (LECTURER ID : 0005037306)
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2013-02-21 00:00:00 
Abstract :
ABSTRAK Zulfan Idrus. 211 407 196. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kepemimpinan Camat Dalam Meningkatkan Efektivitas Kerja Pegawai (suatu penelitian pada Kantor Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango). Skripsi. Konsentrasi Pendidikan Ekonomi Perkantoran, Jurusan Pendidikan Ekonomi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Negeri Gorontalo 2013. Pembimbing I Bapak Dr. Arifin Tahir, M.Si dan Pembimbing II Bapak Hais Dama, S.E, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang bagaimana proses kepemimpinan Camat Bulango Selatan serta mendapatkan informasi tentang faktor-faktor yang mempengaruhi kepemimpinan Camat Bulango Selatan tersebut. Untuk hasil analisa data penelitian dapat dikemukakan bahwa kepemimpinan Camat belum optimal, hal ini dapat dilihat dari mutu pekerjaan dan inisiatif yang tidak memuaskan. Faktor-faktor yang mempengaruhi kepemimpinan Camat yakni kecerdasan, kemampuan memotivasi dan menggerakkan pegawai, sikap dan hubungan manusia. Peran peneliti dalam peneliti adalah sebagai instrumen utama yang terlibat langsung dalam pengumpulan data melalui pengamatan dan wawancara sehingga data yang dikumpulkan benar-benar akurat sesuai dengan kebutuhan penelitian. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang didasarkan atas fakta-fakta dan kondisi yang sebenarnya. Analisis data yang dilakukan adalah analisis domain, taksonomi dan tema.  
Institution Info

Universitas Negeri Gorontalo