DETAIL DOCUMENT
PERTAMBANGAN EMAS RAKYAT (Suatu Penelitian di Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato)
Total View This Week166
Institusion
Universitas Negeri Gorontalo
Author
ISRA LAMUSU (STUDENT ID : 281412102)
Dr RAHMATIAH, S.Pd., M.Si (LECTURER ID : 0011117503)
RUDY HAROLD, S.Th, M.Si (LECTURER ID : 0030087507)
Subject
H Social Science 
Datestamp
2017-05-04 00:00:00 
Abstract :
ABSTRAK Isra Lamusu, Nim 281 412 102, 2017. Pertambangan Emas Rakyat (Suatu penelitian di Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato). Skripsi Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo. Di bawah Bimbingan Dr. Rahmatiah, S.Pd, M.Si selaku Pembimbing I dan Rudy Harold S. Th M.Si selaku Pembimbing II. Tujuan penelitian ini Mendeskripsikan Perubahan Sosial Ekonomi Masyarakat Desa Karya Baru Akibat Pertambangan Emas (Suatu penelitian di Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato). Pada penelitian ini dijelaskan Perubahan sosial ekonomi Masyarakat Karya Baru Akibat Pertambangan emas di Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo. Kecamatan Dengilo terdapat beberapa Desa diantaranya yaitu : Desa Popaya, Desa Hutamoputi, Desa Karya Baru, Desa Karangetan, Desa Padengo. Masyarakat penambang tidak hanya dari Desa Karya Baru melainkan ada juga dari Beberapa Desa tersebut dan bahkan dari luar Kecamatan Dengilo. Metode yang digunakan dalam Penelitian ini adalah metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif sesuai dengan permasalahan yang diangkat yaitu Perubahan sosial ekonomi masyarakat Karya Baru akibat pertambangan emas yang ada di Desa Karya Baru Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato. Dalam penelitian ini terlibat langsung dalam memperoleh data yang akurat. Berdasarkan Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Kehidupan Sosial Ekonomi masyarakat Penambang Desa Karya Baru sangatlah baik. Masih tetap menjaga hubungan baik antara anggota masyarakat sebagai satu kesatuan keluarga besar, dan kegiatan gotong royong dalam kehidupan berkeluarga, bertetangga, dan bermasyarakat masih tetap terjaga. Bekerja sebagai petani sekaligus sebagai penambang telah merubah Kehidupan Ekonomi masyarakat Desa karya Baru karena sudah memenuhi kebutuhan hidup mereka. Kata Kunci : Perubahan Sosial Ekonomi Masyarakat Desa Karya Baru Akibat Pertambangan Emas.  
Institution Info

Universitas Negeri Gorontalo