DETAIL DOCUMENT
PERILAKU TEKAN DAN TARIK BETON SERAT DENGAN CAMPURAN ABU CANGKANG LOKAN DAN ABU SEKAM PADI PADA FAKTOR AIR SEMEN 0,4
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bengkulu
Author
Putrado, Rebi
Elhusna, Elhusna
Ade , Sri Wahyuni
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2015-02-11 10:11:45 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari penggunaan abu cangkang lokan (ACL) dan abu sekam padi (ASP) sebagai bahan pengganti sebagian agregat halus dan penambahan serat bambu 0,5% dari berat semen dibandingkan dengan beton normal. Perbandingan ACL dan ASP yang digunakan (65:35). Penelitian ini menggunakan 4 kubus (untuk uji kuat tekan) dan 3 silinder (untuk uji kuat tarik) untuk masing-masing beton normal dan beton variasi dengan persentase 10%(V1), 20%(V2), 30%(V3), dan 40%(V4). Pengujian kuat tekan dan kuat tarik menghasilkan nilai yang variatif. Nilai kuat tekan dan kuat tarik tertinggi terdapat pada beton normal yaitu 43,053 Mpa (benda uji kubus) dan 3,55 Mpa (untuk benda uji silinder). Nilai kuat tekan beton variasi berada di bawah nilai kuat tekan beton normal dengan nilai terendah terdapat pada beton V4 yaitu 32,09 MPa. Nilai kuat tarik belah tertinggi dimiliki oleh beton V2 yang hanya mengalami penurunan sebesar 0,02% dari beton normal, yaitu 3,53 MPa. Kuat tarik belah terendah dimiliki oleh beton V4 dengan nilai 2,99 MPa. Penelitian ini memperlihatkan bahwa penggantian agregat halus berupa ACL dan ASP serta penambahan serat bambu pada campuran beton menghasilkan beton yang lebih ringan. Penurunan berat beton maksimal terjadi di beton silinder V4 dan beton kubus V2 yaitu turun sebesar 5,23% dan 4,31% dari berat beton normal.  
Institution Info

Universitas Bengkulu