Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana tanggapan konsumen tentang kualitas produk, harga dan tempat yang diberikan perusahaan dan pengaruh kualitas produk, harga dan tempat secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Metode penelitian adalah survey, bentuk penelitian deskriptif dan verifikatif dengan objek penelitian sebanyak 100 konsumen yang menggunakan produk Rumah Makan Sunda Hadji Abbas Bogor. Berdasarkan hasil penelitian, secara simultan dan parsial variabel kualitas produk harga dan tempat berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen Rumah Makan Sunda Hadji Abbas Bogor.
Kata Kunci: Kualitas Produk, Harga dan Tempat Terhadap Keputusan Pembelian