Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Anggaran Berbasis Kinerja,
Akuntabilitas Publik dan Pengendalian Internal terhadap Kinerja Manajerial di Kota Bogor.
Desain penelitian ini menggunakan metode survey yang bersifat deskriptif asosiatif. Populasi
dalam penelitian ini sebanyak 36 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kota Bogor.
Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling, sehingga terpilih 36 SKPD yang
dijadikan sampel penelitian. Pengumpulan data menggunakan teknik survey yaitu dengan
melakukan penyebaran kuesioner. Pengujian dan analisis data menggunakan analisis regresi
linier berganda dengan menggunakan program SPSS 20. Semua instrumen penelitian valid
dan reliabel, serta model yang digunakan layak untuk menjelaskan variabel Kinerja
Manajerial. Hasil analisis dan pengujian hipotesis yang dilakukan menunjukan bahwa secara
simultan maupun parsial Anggaran Berbasis Kinerja, Akuntabilitas Publik dan Pengendalian
Internal berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Manajerial di Kota Bogor. Besarnya
kontribusi pengaruh Anggaran Berbasis Kinerja, Akuntabilitas Publik dan Pengendalian
Internal terhadap Kinerja Manajerial yaitu sebesar 60,2 persen.
Kata kunci: Anggaran Berbasis Kinerja, Akuntabilitas Publik, Pengendalian Internal, Kinerja
Manajerial