DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Pengembangan Karir Dan Reward Terhadap Kinerja Karyawan Pada PR. Trubus Alami
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Kanjuruhan
Author
Ronia, Aflatul Rima
Subject
658 Manajemen umum 
Datestamp
2023-02-09 03:37:07 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk : (1) untuk menguji pengaruh pengembangan karir dan reward terhadap kinerja karyawan. (2) untuk menguji pengaruh pengembangan karir terhadap kinerja karyawan. (3) untuk menguji pengaruh reward terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yaitu analisis regresi linier berganda. Populasi dan sampel yang peneliti gunakan yakni di PR. Trubus alami dengan sampel sebesar 48 karyawan tetap. Tehnik pengambilan sampel menggunakan tehnik sampling jenuh dimana seluruh anggota populasi digunakan sebagai sampel. Hasil penelitian menunjukkan pengembangan karir dan reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PR. Trubus Alami. Variabel pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PR. Trubus Alami. Variabel reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PR. Trubus Alami. Artinya, semakin tinggi pengembangan karir dan reward yang ada di PR. Trubus Alami maka, semakin baik pula kedua variabel mempengaruhi kinerja yang ada di perusahaan. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk mengembangkan faktor ? faktor lain yang memengaruhi kinerja diluar faktor yang sudah diteliti misalnya motivasi kerja, lingkungan kerja, disiplin kerja, atau yang lainya yang dapat memberikan kontribusi tinggi dalam meningkatkan kinerja karyawan pada PR. Trubus Alami. 

Institution Info

Universitas PGRI Kanjuruhan