DETAIL DOCUMENT
Identifikasi Kreativitas Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Melalui Pembelajaran Giving Question And Getting Answer Pada Siswa Kelas VII SMP Islam Suwayuwo Kec. Sukorejo Kab. Pasuruan
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Kanjuruhan
Author
Amaliyah, Zuroidah
Subject
510 Matematika 
Datestamp
2023-02-09 05:03:18 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika melalui pembelajaran giving question and getting answer. Agar siswa berhasil menyelesaikan soal matematika tersebut dilakukan penelitian deskriptif-kualitatif dengan mengambil subyek di kelas VII-A SMP Islam Suwayuwo yang berjumlah 22 siswa laki-laki. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan lembar Soal Kreativitas kepada subjek dan setelah itu dianalisis untuk mengetahui tingkat kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika. Berdasarkan hasil analisis lembar soal, siswa dikelompokkan ke dalam Tingkat Kemampuan Berpikir Kreatif (TKBK) sangat kreatif, kreatif, cukup kreatif, kurang kreatif atau tidak kreatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak ada siswa dengan TKBK sangat kreatif, 4 siswa dengan TKBK kreatif, 1 siswa dengan TKBK cukup kreatif, dan 3 siswa dengan TKBK tidak kreatif. 

Institution Info

Universitas PGRI Kanjuruhan