Institusion
Universitas PGRI Kanjuruhan
Author
Ruing, Bacylisa Rambu Rija
Subject
658 Manajemen umum
Datestamp
2023-02-23 01:51:16
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh gaya hidup, harga, dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian kain tenun ikat SumbaTimur, (2) pengaruh gaya hidup terhadap keputusan pembelian kain tenun ikat Sumba Timur, (3) pengaruh harga terhadap keputusan pembelian kain tenun ikat Sumba Timur, (4) pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian kain tenun ikat Sumba Timur. Tipe penelitian menggunakan Data primer yakni data dapat diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner (angket) , melakukan observasi dan wawancara (interview) dengan sampel sebesar 104 responden konsumen kain tenun ikat Sumba Timur menggunakan purposive sampling. Teknik analisis menggunakan uji validitas, uji realiabilitas, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) berpengaruh signifikanterhdap keputusn pembelian. Hal ini dibuktikan dari nilai Fhitung 32,054 dengan signifikan sebesar 0,000, berarti signifikan F kurang dari 0,05 menunjukan bahwa fariabel (X1) dan (X2) secara bersama-sama mempengaruhi keputusan pembelian (Y). (2) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hal ini dibuktikan dari nilai thitung> ttabel = 2,942 ? 1,660dengan probalitas sebesar 0,004 < 0,05 berarti ada pengaruh signifikan dari variabel (X1) terhadap variabel keputusan pembelian (Y). (3) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hal ini dibuktikan dari nilai thitung> ttabel = 2,574 ? 1,660 dengan probalitas sebesar 0,012 ? 0,05, berarti ada pengaruh yang signifikan dari variabel (X2) terhadap variabel keputusan pembelian (Y).