Abstract :
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan variabel kompetensi, budaya organisasi dan penempatan pegawai terhadap kinerja pegawai. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, peneliti menggunakan data primer melalui kuisoner dengan jumlah 62 respoden pegawai yang bekerja di Balai Besar Pemerintahan Desa di Malang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Analisis yang digunakan diantaranya uji validitas, uji reliabilitas, analisis regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan uji determinasi. Hasil analisis data menunjukan bahwa ada pengaruh secara simultan dari variabel kompetensi, budaya organisasi dan penempatan pegawai terhadap kinerja pegawai dan pengaruh parsial kompetensi terhadap kinerja pegawai, budaya organisasi terhadap kinerja pegawai dan penempatan pegawai terhadap kinerja pegawai pada Balai Besar Pemerintahan Desa di Malang. Bagi penelitian selanjutnya disarankan untuk dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel-variabel lain yang dapat mempengaruhi kinerja pegawai dan dengan jumlah sampel yang lebih banyak lagi, sehingga akan mendapatkan hasil yang lebih baik dan keterbaruan dalam penelitiannya.