Abstract :
Model Problem Based Learning (PBL), Keterampilan Berpikir Kreatif, Penguasaan Konsep Fisika. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: 1) Perbedaan penguasaan konsep fisika antara siswa yang belajar menggunakan model Problem Based Learning (PBL) dengan siswa yang belajar menggunakan model Discovery Learning, 2) Perbedaan penguasaan konsep fisika antara siswa yang keterampilan berpikir kreatif yang tinggi dengan siswa yang memiliki keterampilan berpikir kreatif rendah, 3) Interaksi Antara Model Problem Based Learning (PBL) dan Keterampilan Berpikir Kreatif Terhadap Penguasaan Konsep Fisika. Desain penelitian menggunakan Quasi experiment dengan menggunakan rancangan posttest control group design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 17 Malang tahun ajaran 2017/2018. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel pada penelitian ini berjumlah 58 siswa dengan rincian 29 siswa sebagai kelas eksperimen dan 29 siswa sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes penguasaan konsep fisika dan tes keterampilan berpikir kreatif siswa. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan anova dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) terdapat perbedaan penguasaan konsep fisika antara siswa yang belajar menggunakan model Problem Based Learning (PBL) dengan siswa yang belajar menggunakan model Discovery Learning dengan nilai Fhitung sebesar 4,147 pada taraf signifikan 0,050 < 0,05. 2) terdapat perbedaan penguasaan konsep fisika antara siswa yang memilili kemampuan keterampilan berpikir kreatif tinggi dengan siswa memiliki keterampilan berpikir kreatif rendah (F = 0,000; 0,000 < 0,05). 3) Terdapat interaksi antara model Problem Based Learning (PBL) dan Keterampilan berpikir kreatif terhadap penguasaan konsep fisika (F = 4,147; 4,147 < 4,11). Kesimpulan hasil penelitian ini adalah bahwa pembelajaran fisika dengan menggunakan model Problem Based Learning (PBL) berpengaruh secara signifikan terhadap penguasaan konsep dengan keterampilan berpikir kreatif siswa.