DETAIL DOCUMENT
ANALISIS POTENSI PAJAK HOTEL, EFEKTIFITAS PAJAK HOTEL DAN KONTRIBUSI PAJAK HOTEL TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA SURABAYA
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
Author
LAKE, VALENTINO PIETRO LIE
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2022-11-29 04:56:14 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh potensi pajak hotel, pengaruh efektivitas pajak hotel, dan pengaruh kontribusi pajak hotel terhadap pendapatan asli daerah, serta mengetahui pengaruh potensi, efektifitas dan kontribusi pajak hotel terhadap PAD di Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan pengujian hipotesis uji F dan uji t. Penelitian ini terdiri dari dua variabel yakni variabel independen yang terdiri dari Potensi pajak, efektivitas pajak, dan kontribusi pajak serta variabel dependen yaitu pendapatan asli daerah. Populasi dalam penelitian ini adalah semua hotel di Kota Surabaya termasuk penginapan, hotel bintang I, bintang II, bintang III, bintang IV, dan bintang V. Sementara sampel dari penelitian ini adalah sebagian wajib pajak hotel di Kota Surabaya, dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non random sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan survei sekunder. Kata Kunci : Efektivitas pajak, kontribusi pajak, pendapatan asli daerah. dan potensi pajak, 
Institution Info

Universitas PGRI Adi Buana Surabaya