DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA MELALUI SOAL OPEN- ENDED
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
Author
Masyithoh. A.C, Riris
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2022-11-25 00:59:03 
Abstract :
Kata Kunci : Berpikir kreatif, kemampuan pemecahan masalah Open- ended. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan kemampuan berpikir kreatif siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kreatif siswa dalam memecahkan masalah melalui soal open-ended. Metode pengumpulan data menggunakan tes tulis dan wawancara. Tes tulis yang digunakan ada 2 yaitu tes tulis 1 digunakan untuk menyaring kemampuan matematika siswa dan tes 2 digunakan untuk mengetahui kemampuan berpikir kreatif siswa dalam memecahkan masalah matematika melalui soal Open- ended. Wawancara digunakan untuk mengetahui kevali dari hasil tes tulis. Subjek dalam penelitian adalah kelas VII- J di SMPN 1 Wonoayu, dan kemudian disaring menjadi 3 siswa yang masing- masing dari kelompok siswa yang memiliki kemampuan berpikir kreatif tinggi, kemampuan berpikir kreatif sedang dan kemampuan berpikir kreatif rendah. Hasil dari penelitian ini adalah kelompok kemampuan matematika tinggi memenuhi tiga aspek yaitu aspek kefasihan, aspek flexibilitas, dan aspek kebaharuan. Kelompok kemampuan matematika sedang memenuhi dua aspek yaitu aspek kefasihan dan aspek flexibilitas sedangkan kelompok kemampuan matematika rendah memenuhi satu aspek yaitu aspek kefasihan. 
Institution Info

Universitas PGRI Adi Buana Surabaya