DETAIL DOCUMENT
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENT) BERBANTUAN MEDIA PERMAINAN KARTU BELAJAR TERHADAP MINAT BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PPKn TEMA 4 KELAS 3 SDN DUKUH MENANGGAL 1 SURABAYA
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
Author
Fadilah, Lailatul
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2022-11-25 02:20:38 
Abstract :
Kata kunci: Model pembelajaran kooperatif Teams Games Tournament (TGT), minat belajar. Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT (Teams Games Tournament ) merupakan salah satu tipe dari model cooperative learning. Secara umum TGT hampir sama dengan STAD, yang membedakannya yaitu jika STAD menggunakan kuis-kuis individu sedangkan TGT menggunakan game akademik yang berbentuk turnamen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran kooperatif Teams Games Tournament (TGT) terhadap minat belajar siswa kelas III. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasi eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SDN Dukuh Menanggal 1 Surabaya. Teknik Pengumpulan Data menggunakan angket, observasi metode seta dokumentasi adapun teknik analisis data yang digunakan yakni Uji Validitas, Uji Normalitas, Uji Homogenitas, dan uji-t, uji hipotesis, Karena Data berupa angka. Hasil Penelitian yang ditemukan dalam model kooperatif Tipe TGT (Teams Games Tournament )Bahwa adanya pengaruh model pembelajaran. Simpulan dan saran diberikan agar penelitian ini dapat bermanfaat bagi pembaca. 
Institution Info

Universitas PGRI Adi Buana Surabaya