DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Knowledge Skill Dan Pengalaman Kerja Terhadap Kemampuan Kerja Karyawan Pada UKM Kerajinan Tangan Di Kecamatan Bungah Gresik
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
Author
Sinthya Verawati, 171500141
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2022-09-20 07:17:56 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh knowledge skill dan pengalaman kerja terhadap kemampuan kerja karyawan pada UKM Kerajinan Tangan di Kecamatan Bungah Gresik. Penelitian ini menggunakan variabel bebas yang terdiri dari : Knowledge Skill (X1), Pengalaman (X2). Sedangkan variabel terikat dalam penelitian ini adalah (Y) : Kemampuan kerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan karyawan yang berjumlah 50 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh (sensus), karena seluruh populasi dijadikan sebagai sampel. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan kuesioner dan dokumen dengan menggunakan Statistika Regresi Linear Berganda melalui uji SPSS . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa knowledge skill dan pengalaman kerja berpengaruh terhadap kemampuan kerja karyawan pada UKM kerajinan tangan di Kec. Bungah Gresik. Kata Kunci: Knowledge Skill, Pengalaman Kerja, Kemampuan Kerja. 
Institution Info

Universitas PGRI Adi Buana Surabaya