DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Shopping Lifestyle, Sales Promotion dan E-Service Quality terhadap Keputusan Pembelian Pengguna Tokopedia di Desa Jotangan Mojokerto
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
Author
Fitra Dwi Prayogo, 171500113
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2022-10-03 06:46:16 
Abstract :
Pesatnya kemajuan teknologi dan arus informasi membuat sebagian besar masyarakat Indonesia semakin terbuka terhadap perkembangan teknologi secara global khususnya internet. Hal tersebut secara tidak langsung membawa fenomena berupa gaya hidup yang baru di masyarakat yang suka untuk memanfaatkan internet untuk berbelanja berbasis digital atau biasa disebut dengan istilah e-commerce. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh shopping lifestyle, sales promotion dan eservice quality terhadap keputusan pembelian pengguna Tokopedia di Desa Jotangan Mojokerto. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden pengguna Tokopedia di Dusun Jotangan. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Data diambil menggunakan kuesioner yang disusun secara sistematis berisi beberapa pernyataan yang sudah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda yang sebelumnya sudah dilakukan uji asumsi klasik dan memenuhi syarat. Hasil uji secara parsial menunjukkan bahwa shopping lifestyle, sales promotion dan e-service quality berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pengguna Tokopedia dan hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa shopping lifestyle, sales promotion dan e-service quality berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pengguna Tokopedia. Kata Kunci : Shopping Lifestyle, Sales Promotion, E-Service quality, Keputusan Pembelian 
Institution Info

Universitas PGRI Adi Buana Surabaya