DETAIL DOCUMENT
ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA PENGGEMUKAN SAPI POTONG (Studi Kasus di PT Bintang Adya Farm Kecamatan Jatiasih Kota Bekasi)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam 45
Author
Gunawan, Rido
Subject
Manajemen 
Datestamp
2022-11-23 08:45:32 
Abstract :
PT Bintang Adya Farm adalah usaha penggemukan sapi potong yang berlokasi di Jl. Rawa Semut II RT. 02/13, Kecamatan Jatiasih penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui perkembangan usaha pengggemukan sapi potong pada PT Bintang Adya Farm (2) Mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang terdapat pada usaha penggemukan sapi potong PT Bintang Adya Farm, (3) dan Menyusun alternatif strategi pengembangan usaha penggemukan sapi potong PT Bintang Adya Farm sesuai dengan faktor internal dan eksternal yang dihadapi. Metode yang penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif dengan menggunakan analisis SWOT dan analisis QSPM. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa alternatif strategi pengembangan usaha yang dapat diterapkan oleh PT Bintang Adya Farm melalui Matriks SWOT yaitu: dengan peningkatan pelayanan usaha baik dari segi kualitas produk dan perencanaan pengembangan usaha mandiri dengan membudidayakan sapi bakalan. Kata Kunci: sapi potong, SWOT, QSPM, strategi pengembangan 
Institution Info

Universitas Islam 45